Video Erupsi Grimsvotn Dari Luar Angkasa

Erupsi gunung api Grimsvötn di Islandia masih dapat dilihat dari Atlantik Utara, bahkan masih dapat dilihat dari luar angkasa. Dalam video di bawah, tampak "jambul" Grimsvötn menyembul dan menyebarkan debu di antara awan di atas Islandia.

Video animasi itu merupakan gabungan antara gambar-gambar yang diambil oleh satelit milik Amerika Serikat GOES 13 yang jalur orbitnya melintasi bagian barat Islandia. Posisi GOES 13 sangat ideal untuk merekam debu Grimsvötn.

Gunung api Grimsvötn erupsi pada 23 Mei 2011. Gunung api ini merupakan gunung api paling aktif di Islandia. Saat meletus, Grimsvötn melepaskan awan debu setinggi 19 kilometer

You Might Also Like

0 komentar