John terry Kesal Foto Dirinya Ada Di Bungkus Rokok

  • Sabtu, Januari 07, 2012
  • By blogtronyok
  • 0 Comments


Sebuah kebijakan positif di India bisa berbuntut tuntutan hukum dari pesepakbola asal Inggris, John Terry. Masalah bermuara pada tampilan di bungkus rokok.

Terkait dengan gerakan anti-rokok di India, bungkus-bungkus rokok di negara itu menyertakan sebuah gambar pria lengkap dengan peringatan "merokok berbahaya" di bawahnya.

Sampai sini, gerakan tersebut memang positif. Yang kemudian menjadi awal masalah, sosok pria itu sangat mirip dengan Terry, meski sudah diburamkan.

Nah, pihak Terry tidak merasa sudah memberikan izin penggunaan gambar bek Chelsea dan timnas Inggris tersebut. Inilah yang kemudian dipermasalahkan.

"Kami telah memperhatikan bahwa gambar dari klien kami (Terry) sudah digunakan di sejumlah bungkus rokok tanpa izin ataupun pemberitahuan kepada kami," ujar Elite Management yang mewakili Terry, di ESPN Star.

"Kini kami sudah menginstruksikan tim legal kami untuk menelaah masalah tersebut," lanjut keterangan manajemen Terry itu.

Menyadari adanya ancaman langkah hukum dari pihak Terry, pihak terkait di India pun langsung menelusuri gambar yang dipermasalahkan.

"Kami mengirim kreasinya ke departemen kesehatan dan kemudian mereka mengesahkan dan menyebarkannya. Tapi belumlah jelas bagaimana gambar Terry sampai bisa digunakan," ujar KS Dhatwalia dari Direktorat Publikasi Visual India, kepada Indian Express.

sumber: detik

You Might Also Like

0 komentar