Kenapa Di Indonesia Pasta Gigi Dikenal Dengan Nama Odol?

  • Minggu, Januari 01, 2012
  • By blogtronyok
  • 0 Comments

 Pasta gigi adalah sejenis pasta yang digunakan untuk membersihkan gigi, biasanya dengan sikat gigi. Di Indonesia, pasta gigi sering juga disebut Odol, yaitu salah satu merek pasta gigi. Walaupun merek ini sudah berpuluh-puluh tahun tidak lagi dijual di Indonesia, nama Odol telah menjadi nama generik.



Odol pertama kali diproduksi di Jerman oleh Dresden chemical laboratory Lingner, yang sekarang dikenal sebagai Lingner Werke AG pada tahun 1892 sebagai cairan pencuci mulut/mouthwash. Odol moutwash pada tahun 1900 an adalah merk ternama dan yang paling luas penggunaannya di hampir seluruh daratan Eropa.

Adalah Karl August Lingner yang pertama menciptakan Odol moutwash dan dia adalah orang yang giat mengkampanyekan Hidup Higienis. Dia juga dikenal sebagai orang pertama yang mengadakan International Hygiene Exhibition pada tahun 1911.

Dia mendirikan musium The German Hygyene Museum di Dresden. Dari kecil kita selalu mendengar dari orang'' tua "Sikat gigi yang bersih, pake odol ya". Kalo kita berbelanja ke toko "beli odol yang pepsodent".

sumber: http://kakchun.blogspot.com/2008/12/odol-apa-pasta-gigi.html

You Might Also Like

0 komentar